Saturday, May 23, 2009

FengChart 25 Mei 2009

Situasi global dan regional menghambat rally IHSG. Bagaimana sebaiknya trading di situasi begini? ngantri aja BOW (buy on weakness) di fibo 61,8% supaya kalaupun nyangkut tidak parah seperti kalau BOS (buy on strength) pas breakout. Kalau situasi bullish lagi bisa disesuaikan pola tradingnya.
Dalam situasi IHSG tidak menentu (sideways) begini saham dengan FengChart baguspun akan berat untuk bertahan di area hijau kalau IHSG merah. Hanya ada kesempatan untuk lepas saham di harga lumayan pas ada signal rebound pada intraday (harian). Terutama pada di 1 jam pertama setelah market dibuka. Seperti Jumat ASRI yang menguat dulu sebelum akhirnya ditutup melemah sedikit, dan banyak lagi contohnya. Memang biarpun kita trading saham, bukan indeks, tapi indeks sangat mempengaruhi naik turunnya harga saham. Jadi sebaiknya ikut saja arus pasar, jangan ngotot mencoba nebak saham yang akan naik jika indeks merah. Jika ingin belanja ya cari saja saham bagus dengan pertimbangan sektoral dan risk/reward ratio dan dicocokkan dengan FC diatas. Dan belinya BOW, karena kenaikan mungkin harus menunggu beberapa hari lagi, tidak langsung hari itu juga. Kecuali ada rebound yang signifikan.
Happy Weekend ...!

No comments:

Post a Comment

Komentar dan Pertanyaan